Powered byBlog Widgetand shared by TUTOR KEREN
4 Karakter Anime Cowok Pemalas yang Pernah Ada

4 Karakter Anime Cowok Pemalas yang Pernah Ada

Bagikan artikel ke:

Facebook Google+ Twitter
Penulis Muhamad Nurul Huda

4 Karakter Anime Cowok Pemalas yang Pernah Ada

4 Karakter Anime Cowok Pemalas yang Pernah Ada - Tak hanya di dunia nyata yang ada orang pemalasnya, namun ternyata di anime juga ada lho. Dan tahukah kamu ? Biasanya nih, karakter anime yang digambarkan sebagai sosok yang pemalas ternyata cukup hebat dalam melakukan pekerjaan yang mungkin dianggap sulit oleh karakter anime yang lain. Contoh saja Shikamaru dengan kecerdasannya yang sangat berguna dalam menyelesaikan setiap misinya meskipun jutsu yang ia miliki tak sehebat temannya yang lain.

Nah, begitupun juga dengan karakter pemalas yang lain. Meskipun digambarkan sebagai sosok yang pemalas dan terlihat lemas, namun karakter – karakter tersebut ternyata memiliki kelebihan – kelebihan yang menarik lho.

Penasaran siapa saja karakter anime cowok pemalas yang ada ? Kalau begitu, simak ulasan Admin berikut ini :


1. Houtarou Oreki 

Houtarou Oreki
Yak, yang pertama menurut Admin adalah Houtarou Oreki. Karakter anime cowok yang memiliki sifat yang pemalas ini ternyata ada di sebuah serial anime yang berjudul HYOUKA. Tak seperti murid yang lainnya. Houtarou Oreki adalah karakter anime yang digambarkan sebagai seorang murid yang malas, tidak memiliki semangat, pendiam dan juga anti sosial. Karakter anime yang memiliki moto “ I’m not lazy, I’m just conserving energy “ atau dalam Bahasa Indonesia artinya “ Aku bukannya malas, aku hanya menghemat energi “ ini ternyata ia sebenarnya benar – benar cerdas. Keterampilan edukasinya yang brilian untuk memecahkan teka – teki memang tak dapat disangka dari sosoknya yang pemalas.

2. Nara Shikamaru

Nara Shikamaru
Dialah Si Jenius dari Konoha. Seorang penasihat Hokage ini ternyata ketika kecil sangatlah pemalas. Ia selalu berkata MEREPOTKAN setiap kali menjalankan misi yang cukup sulit. Dengan mengandalkan pemikirannya yang cerdas, ia mampu menyusun strategi untuk menghadapi musuh – musuhnya yang bahkan lebih hebat darinya ketika menjalankan misi. Bahkan, ketika untuk kedua kalinya ia bertemu kemudian bertarung dengan Hidan, ia dapat mengubur hidup - hidup Si Hidan.

3. Saitama


Saitama
Si Hero sekali pukul dari anime One Punch Man. Saitama, adalah karakter anime yang lebih sering menghabiskan waktunya dirumah dengan menonton TV atau mengobrol dengan muridnya, Genos. Pahlawan yang semula tidak botak ini mulai kehilangan rambutnya ketika ia telah menjalani latihannya selama 3 tahun untuk menjadi seorang pahlawan yang hebat. Hingga suatu hari, ketika Saitama sedang menjahitkan seragamnya untuk melawan penjahat, seorang penjahit melihat sosok Saitama yang mengenakan seragam pahlawan yang menarik. Mulai dari saat itu, penjahit tersebut menjahitkan seragam untuk Saitama. Dan seperti yang pernah Admin lihat, seragam atau pakaian itu terus digunakan Saitama hingga saat ini.

4. Nobita


Nobita
Teman yang serumah dengan Doraemon ini ternyata memiliki karakter yang pemalas. Ialah Nobita. Seorang murid yang sering membuat masalah karena kesalahannya dalam menggunakan alat yang diberikan oleh Doraemon ini memiliki bakat yang luar biasa dalam hal tidur. Ia lebih sering menghabiskan waktunya dirumah untuk tidur siang. 

Catatan : Apabila ada kesalahan ketik, informasi, ataupun yang lainnya, diharapkan agar memberitahu melalui email ke admin@cariupdate.com

0 Response to "4 Karakter Anime Cowok Pemalas yang Pernah Ada"

Post a Comment

Copyright By AAN