Powered byBlog Widgetand shared by TUTOR KEREN
Cara Mudah Mencetak Dokumen Bolak Balik di Microsoft Word

Cara Mudah Mencetak Dokumen Bolak Balik di Microsoft Word

Bagikan artikel ke:

Facebook Google+ Twitter
Penulis Muhamad Nurul Huda

Cara Mudah Mencetak Dokumen Bolak Balik di Microsoft Word

Cara Mudah Mencetak Dokumen Bolak Balik di Microsoft Word - Tentu kamu pernah mencetak suatu dokumen yang kamu buat di Microsoft Word. Nah, secara default atau bisa dibilang aslinya atau setelan pabrikannya, saat kamu mencetak dokumen akan diurutkan sesuai halaman yang ingin dicetak yang biasanya hanya satu muka alias bukan bolak - balik.

Apa mungkin ketika kamu akan mencetak puluhan lembar halaman bolak balik, kamu akan mencetaknya satu - persatu lalu membalik kertasnya untuk mencetak halaman yang kedua. Tentu tidak  bukan ?


Selain itu, dengan cara seperti itu proses pencetakan dokumen akan berlangsung cukup lama. Namun jika kamu hanya ingin mencetak halaman yang tidak bolak - balik sih tidak masalah. Tapi bukankah malah akan boros kertas ?

Tapi tahukah kamu ? Ada trik untuk mengatasi hal seperti ini. Mungkin bagi yang belum tahu bisa membacanya dan yang sudah tahu ya dibaca saja buat mengingat - ingat saja.

Bagaimana sih caranya ?
Caranya adalah kamu harus melakukan pengaturan sebelum mencetak dokumen.

Oke, berikut tutorialnya :

PERTAMA
  1. Buka dokumen yang ingin kamu cetak. Pastikan bahwa ketika kamu membuka dokumen, yang terbuka adalah dokumen yang dibuat di Microsoft Word.
  2. Cari dan pilih print, atau langsung tekan CTRL+P
  3. Cari dan klik pages
  4. Ketikkan angka ganjil nomor halaman. Contoh : 1,3,5,7,9, dst.
  5. Pastikan bahwa ukuran kertasnya sudah benar
  6. Klik OK atau ENTER
  7. Kemudian setelah proses pencetakan selesai, tekan CTRL+P atau cari dan pilih print
  8. Cari dan klik pages
  9. Isikan angka genap nomor semua halaman
  10. Klik OK atau ENTER
KEDUA

  1. Buka dokumen yang ingin kamu cetak. Pastikan bahwa ketika kamu membuka dokumen, yang terbuka adalah dokumen yang dibuat di Microsoft Word.
  2. Cari dan pilih print, atau langsung tekan CTRL+P
  3. Klik properties
  4. Cari dan pilih duplex Printing 
  5. Atur kertas yang akan digunakan. Contoh : A4
  6. Kemudian proses pencetakan dokumen akan dimulai dari urutan halaman yang bernomor ganjil.
  7. Setelah proses pencetakan halaman yang bernomor ganjil, masukkan kembali kertas yang tadi digunakan untuk mencetak. Jangan lupa dibalik agar hasil cetakannya tidak menumpuk pada hasil cetakan sebelumnya.
  8. Ikuti petunjuk yang tertera pada gambar
  9. Kemudian tunggu hingga proses pencetakan halaman yang bernomor genap selesai.
Selesai. Cukup mudah bukan ?

Sekian " Cara Mudah Mencetak Dokumen Bolak Balik di Microsoft Word "

Catatan : Apabila ada kesalahan ketik, informasi, ataupun yang lainnya, diharapkan agar memberitahu melalui email ke admin@cariupdate.com

0 Response to "Cara Mudah Mencetak Dokumen Bolak Balik di Microsoft Word"

Post a Comment

Copyright By AAN